Informasi Dasar
Sinopsis Singkat:
Bercerita tentang Doel, anak yang besar di lingkungan Betawi, yang mencoba mendobrak pragmatisme masyarakat yang mengaanggap orang Betawi konservatif, dengan cara sekolah yang setinggi-tingginya. Sepeninggal ayahnya yang meninggal karena kecelakaan, ia dan ibunya berjualan untuk bertahan hidup. Datang sosok Asmad, pamannya, yang kelak menjadi ayahnya. Asmad inilah yang berusaha menyekolahkan Doel agar jadi orang sukses.
Sinopsis Lengkap:
Sebuah film anak-anak yang boleh dikatakan berhasil. Suasana riang novel bisa teralihkan ke film. Si Doel (Rano Karno) dibesarkan oleh ibunya (Tutie Kirana) dan ayahnya (Benyamin S.), menurut gaya Betawi asli. Karena kecelakaan ayah si Doel meninggal, hingga ia hidup bersama ibunya saja. Si Doel kecil harus membantu berjualan ibunya untuk meneruskan hidup. Untung datang bantuan dari Asmad (Sjuman Jaya), pamannya yang kemudian diterima sebagai ayah. Asmad memberi kesempatan si Doel bersekolah untuk memutus lingkaran jelek kehidupan anak Betawi. Maka di akhir film, si Doel menjadi anak yang akan menjadi modern. Sjuman berhasil mengisahkan kehidupan bebas anak-anak yang harus berbenturan dengan realitas kematian bapaknya. Pesan akhir film, bisa juga dianggap sebagai pesan pribadi sutradara yang punya latar belakang Betawi juga.
Negara & Tanggal Rilis:
Indonesia, -
Klasifikasi:
17+
Bahasa:
Bahasa Indonesia
Warna:
Berwarna
Status:
Selesai / Rilis