Informasi Dasar
Judul International: You and I My Love
Sinopsis Singkat:
Cerita yang begitu kompleks antara Wamena, seorang duda beranak satu, Narita. Masalah datang ketika sang sekretaris, Yuni, ingin merebut harta kekayaan Wamena dengan memaksa Narita menikah dengan pria sekongkolannya. Wamena kaget ketika menerima undangan pernikahan antara Narita dengan Toni. Ketika Narita menikah dengan Arman, pemuda yang ia cintai dan menggantikan ayah Narita sebagai direktur, Yuni dan Anto keluar. Namun Yuni terus berusaha megacaukan kehidupan Narita.
Sinopsis Lengkap:
Wamena (Ratno Timoer), duda pengusaha, punya anak Narita (Joice Erna). Sekretarisnya, Yuni (Tutie Kirana), berusaha menikahi Wamena dan menjodohkan Narita dengan salah seorang pegawai kepercayaan di situ, Toni (Torro Margens) yang jadi pacar dan kompanyon Yuni dalam menguasai harta Wamena. Narita sudah punya pacar sendiri, Arman (Pangky Suwito), pemuda miskin. Yuni berusaha memaksakan kehendaknya dengan menyebar surat undangan perkawinannya. Walhasil, Wamena, yang punya sakit jantung, meninggal terkena serangan jantung, karena Narita yang menentang keras hubungan ayahnya dengan Yuni, lalu marah dan pergi. Maka Arman yang lalu menikahi Narita, ganti jadi direktur. Yuni dan Toni keluar dari perusahaan. Yuni lalu berusaha menjerat Arman. Ia kirim wanita cantik untuk merayu dan ia foto. Dengan foto itu ia berhasil menjerat Arman. Hubungan ini tercium Narita yang terguncang, jatuh dan terbentur meja dan jadi buta. Arman marah dan tanpa sengaja membunuh Yuni, hingga masuk penjara. Cerita belum habis. Datang bibi Arman (Rahayu Effendi) yang juga ingin memeras harta. Untung dengan kematian bibi Arman, harta Narita bisa kembali, bersamaan dengan bebasnya Arman. Mula-mula Narita menolak, tapi karena anaknya, akhirnya ia menerima Arman kembali.
Negara & Tanggal Rilis:
Indonesia, -
Klasifikasi:
17+
Bahasa:
Bahasa Indonesia
Warna:
Berwarna
Status:
Selesai / Rilis