Informasi Dasar
Sinopsis Singkat:
Bercerita tentang seorang anak kaya yang mengalami keanehan karena sering diberi tekanan psikologis oleh ayahnya agar mengikuti jejak sukses kakak-kakaknya. Solusinya adalah Sandro dirawat seorang dokter. Sandro diajarkan untuk mandiri. Ia bertemu seorang wanita dimana akhirnya mereka sama-sama suka. Untuk mendapatkan wanita tersebut, ia bersaing dengan seorang pria. Wanita dan pria tersebut ternyata bekerja di perusahaan ayahnya. Dan mereka juga akhirnya tahu kalau Sandro adalah anak bos-nya.
Sinopsis Lengkap:
Sandro (Rano Karno), anak bungsu keluarga kaya Sugiarto, menderita penyakit aneh. Ia lalu dibawa ke dokter nyentrik, yang menemukan penyebabnya. Ia menderita tekanan jiwa, akibat selalu disuntik wejangan sang Ayah agar sukses seperti kakak-kakaknya, padahal Sandro otaknya tak begitu encer. Sang Dokter akhirnya bersedia merawat Sandro, asal ayahnya tak ikut campur. Sandro dididik Sang Dokter agar bisa mandiri. Sandro kemudian bersedia menjadi penarik bajaj. Di suatu tempat Sandro bertemu dengan Maya (Winny Aditya Dewi), gadis yang bekerja di cabang perusahaan Ayahnya, yang berlanjut dengan sering bergaul. Maya sendiri sedang diincar Bambang (Mathias Muchus), pimpinan cabang perusahaan itu. Ketika Sandro dinyatakan hilang, Sugiarto menuduh dokter telah menculiknya. Di sisi lain persaingan pun terjadi antara Sandro dan Bambang, memperebutkan Maya. Persaingan ini dimenangkan oleh Sandro. Bambang dan Maya akhirnya mengetahui bahwa Sandro adalah anak boss mereka.
Negara & Tanggal Rilis:
Indonesia, -
Klasifikasi:
17+
Bahasa:
Bahasa Indonesia
Warna:
Berwarna
Status:
Selesai / Rilis