Informasi Dasar
Tempat Pendirian : -
Tanggal Pendirian :
Pemilik/CEO : GMA Films
Juga dikenal sebagai GMA Network Films, Inc., Cinemax Films
Biografi Singkat:
GMA Network Films, Inc. (sebelumnya dikenal sebagai Cinemax Films) adalah sebuah perusahaan produksi film sekaligus sebuah studio film yang didirikan pada tahun 1995 oleh GMA Network, Inc. di Filipina. Produksi film mereka telah mendapatkan pengakuan kritis dan kesuksesan komersil, di antaranya adalah Jose Rizal, Muro Ami dan Deathrow.
Biografi Lengkap:
Pertama didirikan pada tahun 1995, GMA Films telah merilis film-film tertentu antara tahun 1995 sampai dengan 2000, di bawah nama lamanya "Cinemax Films". Setelah itu, kegiatan produksi film GMA Network mengalami hiatus selama 5 tahun.
Setelah melalui hibernasi selama 5 tahun itu, bagian film ini kembali mewarnai industri perfilman di tahun 2005, dengan film romantis mereka yg berjudul "Let the Love Begin" yang merupakan film valentine dengan penjualan tertinggi di Filipina pada tahun rilisnya. Kemudian mereka juga merilis film lain yang juga mencapai box-office di Filipina.
Pada tahun 2007, mereka memproduksi film yang memenangkan banyak penghargaan, berjudul "Ouija", berama Viva Films. Film ini seharusnya menjadi film pertama yang dirilis secara internasional. Sayangnya, jadwal pemutaran perdana di 4 kota besar di Amerika Serikat (Las Vegas, San Francisco, Los Angeles, dan San Diego) dibatalkan. Hanya pemutaran di New Jersey yang berhasil dilangsungkan. Judul internasional dari film ini adalah "Seance". Sejak saat itu, semua film mereka hanya dirilis secara nasional, sedangkan beberapa film terpilih diputar secara khusus di beberapa tempat di dunia.
Contohnya, mereka mengadakan beberapa pemutaran internasional untuk film "When I Met U" yang dibintangi oleh Richard Gutierrez dan KC Concepcion, dan mereka mengadakan pemutaran di New Jersey pada tahun 2010 untuk film "You to Me Are Everything" yang dibintangi oleh Marian Rivera dan Dingdong Dantes. Film terakhir produksi mereka yang dirilis di dalam teritori Amerika Serikat adalah "In Your Eyes", dibintangi oleh Claudine Barretto, Richard Gutierrez dan Anne Curtis. Film ini diputar secara internasional di beberapa kota terkemuka seperti Los Angeles dan San Diego.