Biografi Singkat: Dhimas adalah seorang editor film yang berasal dari Indonesia. Ia memulai karirnya sebagai editor lewat film "Emak Ingin Naik Haji".
Biografi Lengkap: Masa kecilnya dihabiskan di kota Balikpapan Kalimantan Timur hingga tamat SMA.
Karena kecintaannya terhadap dunia seni, setelah tamat SMA dia melanjutkan pendidikan dengan mengambil jurusan Multimedia di Stikom Surabaya. Hanya bertahan 3 semester, Dhimas mengasah kecintaannya terhadap desain di Digital Studio Surabaya dan mencari ilmu Manajemen Produksi di Airlangga Broadcast Surabaya.
Januari 2008 Dhimas hijrah ke Jakarta dan bergabung dengan komunitas Dapur Film milik sutradara Hanung Bramantyo. Disitu ia sempat mengikuti 2 produksi film yang masing-masing berjudul "Perempuan Berkalung Sorban" dan "Queen Bee" sebagai assisten script continuity.
Film "Emak Ingin Naik Haji" adalah film pertamanya sebagai editor, kemudian dipercaya sebagai supervisi editing film pendek asal Malaysia berjudul "Ramly at War Begins".
Di tahun 2010 beralih profesi menjadi colorist di salah satu post production besar di Jakarta.