Informasi Dasar
Juga dikenal sebagai Koya Pagayo, Ian Jacobs, Pinkan Utari
Tempat / Tanggal Lahir : Bireuen, Nanggroe Aceh Darussalam, 28 Februari 1968
Biografi Singkat:
Nayato adalah seorang sutradara film dan penata kamera asal Indonesia. Telah lebih dari tujuh puluh film yang ia buat selama ini. Ia sempat beberapa kali juga memenangkan penghargaan di Indonesia. Memperoleh pendidikan seni perfilman di Taiwan, ia kembali ke Indonesia pada tahun 1996 dan mulai menyutradarai berbagai iklan serta sinetron. Tahun 2002 film layar lebar pertamanya, "The Soul" beredar.
Biografi Lengkap:
Nayato Fio Nuala lahir di Sigli Aceh dan bersekolah di Medan Sumatera Utara, sejak SD sampai SMU. Setelah itu kuliah di Akademi Perfilman di Taiwan jurusan Artistic. Setelah kuliah, bekerja di Disc Tara Jakarta. Mulai menjadi sutradara dengan garapan pertamanya yang berjudul "Air Mata Perkawinan", sinetron serial 13 episode yang ditayangkan di ANTV. Dilanjutkan dengan serial "Pondok Indah". Setelah itu, nama Nayato mulai dikenal di dunia sinetron. Garapannya berbeda dengan garapan sineas lainnya. Nayato juga pernah membuat film independen "Jangan Pergi Lara" yang diedarkan dari kampus ke kampus dan juga dalam bentuk VCD.