Informasi Dasar
Tempat / Tanggal Lahir : Jakarta, 08 Februari 1983
Biografi Singkat:
Dinna Olivia mengawali karirnya dibidang modelling sebelum merambah ke dunia sinetron dan layar lebar. Ia mendapat penghargaan untuk sinteron "Bunda" dan film layar lebar arahan Rudi Soedjarwo, Mengejar Mas Mas (2007).
Biografi Lengkap:
Dinna Olivia Jasin adalah model serta pemeran sinetron dan film Indonesia. Wanita ini memulai kariernya dari dunia modeling dan merambah dunia akting. Ia membintangi film "30 Hari Mencari Cinta" dan pernah membintangi sinetron "Bunda". Dinna mendapat penghargaan aktris terbaik FFI kategori Film Cerita Berseri Televisi pada Festival Film Indonesia 2005. Di Tahun 2007, Perannya sebagai Ningsih, Seorang PSK di Pasar Kembang (Sarkem) Yogyakarta dalam film "Mengejar Mas-Mas" mendapat banyak perhatian, pujian dan penghargaan. Berkat aktingnya yang memikat dalam film tersebut, ia dianugerahi gelar Most Favorite Actress, dalam ajang MTV Indonesia Movie Awards (MIMA) 2007, Pemeran Utama Wanita Terpilih Jak-TV Festival Film Jakarta 2007, dan Pemeran Utama Wanita Terbaik dalam Festival Film Indonesia 2007 yang diadakan di Riau. Sementara di ajang Indonesian Movie Award (IMA) 2008, ia berhasil meraih Pemeran Utama Wanita Terbaik lewat film yang sama.