Informasi Dasar
Tempat / Tanggal Lahir : Cikampek, Jawa Barat, ,
Biografi Singkat:
Ardi adalah pemeran asal Indonesia. Debut karirnya dimulai dengan ikut membintangi film "Boenga Sembodja" yang tayang pada tahun 1942. Perjalan karirnya tak hanya sampai disitu, sebelumnya ia pernah menjadi penari di rombongan Dardanela.
Biografi Lengkap:
Antara tahun 1920-1924 Ardi bekerja sebagai "Wagen mandoor" di stasiun Cikampek sambil berdagang es di tempat yang sama. Sekitar tahun 1926 ia mulai masuk dunia pentas sebagai pemain gitar. Tahun 1928-1936 menjadi "chorus boy", penari lelaki di rombongan Dardanela. Ketika pindah ke rombongan-rombongan berikutnya ia sudah sebagai pemain. Mulai bermain film sejak tahun 1940. Masa pendudukkan Jepang dan revolusi dilewatinya di panggung sandiwara. Tahun 1950 Ardi kembali berkecimpung di dunia film. Karena umurnya yang sudah amat lanjut, dalam film-film Indonesia tahun tujuh puluhan, Ardi hanya mendapatkan peranan khusus, sebagai kakek pembantu rumah tangga atau orang tua terlantar. Diantara judul-judul filmnya terdapat Srigala Item (1941), Sampah (1955), Bakti (1963), Koboi Ngungsi (1975), dll.