Informasi Dasar
Tempat / Tanggal Lahir : Gottingen, Jerman, , 31 Januari 1967
Biografi Singkat:
Ia adalah penulis skenario film Indonesia. Prima adalah alumnus Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Indonesia (FISIP UI), jurusan Komunikasi. Awalnya ia bercita-cita ingin menjadi jurnalis. Prima lalu melanjutkan pendidikan di University of Canberra di Australia, atas bea siswa Equity and Merit Scholarship Scheme dari pemerintah Australia, lalu ia memperoleh gelar M.A in International Communications.
Biografi Lengkap:
Sejak masa kuliah Prima Rusdi bekerja paruh waktu untuk Radio Prambors, sebagai asisten Program Director. Dari situlah minatnya kepada penulisan kreatif terus berkembang. Selepas dari Prambors, Prisma juga sempat bekerja di Female radio dan agency Lowe Lintas Indonesia. Di tahun 2000, Prima memutuskan untuk bergabung dengan Miles Productions dan mulai menulis naskah filmnya yang pertama bersama sutradara Riri Riza, "Eliana, Eliana".
Ia mendapatkan penghargaan berkat penulisan skenarionya di film Eliana, Eliana dan Garasi. Prima juga menulis artikel dan cerita pendek untuk beberapa media cetak. Kompilasi tulisannya di CosmoGirl! Indonesia terbit dalam bentuk buku Perjalanan Mata dan Hati (Terrant Books, 2004), dan 1095 Hari Yang Ajaib (Katakita, 2006). Bukunya yang ketiga, "Bikin Film Kata 40 Pekerja Film", diterbitkan oleh Gramedia, Oktober 2007. Ia juga kerap menjadi salah satu mentor pada pelatihan pembuatan film pendek/video diary yang diselenggarakan oleh Kampung Halaman.