Informasi Dasar
Juga dikenal sebagai A. Sandri, Ny. Nugroho SS
Tempat / Tanggal Lahir : Bandung, Jawa Barat, , 07 November 1939
Tempat / Tanggal Meninggal : - , 01 Oktober 2017
Biografi Singkat:
Tatiek Tito biasa dikenal sebagai penyiar TV, dirinya juga pernah menjadi wartawati "Berita Yudha". Terjun pertama kalinya ke dunia perfilman lewat film "Pelarian" pada tahun 1972 sebagai pemeran utama.
Biografi Lengkap:
Tatiek Tito mula-mula dikenal sebagai penyiar TV yang sangat populer. Bekerja di TV sejak tahun 1965 sampai dengan 1972. Pernah menjabat Ketua Karyawati TV. Tahun 1973 hingga kini menjadi wartawati "Berita Yudha". Sudah sejak di TV dikenal pula sebagai pembawa acara yang baik. Untuk kebolehannya ini telah 15 piagam penghargaan yang diterimanya. Antara lain 2 dari Gubernur Ali Sadikin.
Begitu mulai main, langsung memegang peran utama dalam film Pelarian (1972), Tokoh (1973), Diantara 19 film yang dimainkannya sebagai peran utama antara lain Belas Kasih (1973), Tetesan Air Mata (1974), Lupa Daratan (1975), Cowok Masa Kini (1978), dan lain-lain.