Diunggah | : | 2018-01-15 13:49:23 |
---|---|---|
Judul Asli | : | |
Tahun Produksi | : | 2012 |
Produser | : | Nur Fitriah napiz |
Sutradara | : | Nur Fitriah Napiz |
Negara Produksi | : | |
Durasi | : | 39:35 Menit |
Ketika kekuasaan ada di tangan rakyat. Rakyatlah yang menentukan pilihan untuk sebuah kepentingan besar – masa depan sebuah Ibu Kota.
Film ini bercerita tentang 3 orang warga Jakarta yang memiliki hak pilih dengan latar belakang berbeda dalam menyikapi pemilukada DKI Jakarta 2012. Masing-masing berargumen bahwa pilihan mereka adalah yang terbaik dalam pesta demokrasi ini.
Rusdiyarno (akrab dipanggil Kenon, 32th) membatasi dirinya memilih untuk tidak memilih dalam pilkada DKI Jakarta 2012. Sikapnya cenderung apatis dengan keadaan Jakarta, namun demikian masih tersimpah harapan untuk melihat Jakarta suatu saat menjadi lebih baik dalam pandangannya. Di sisi lain, Abdul Rachman Fakiansyah (Faki, 32th) berasal dari keluarga betawi muslim, ia seorang yang sangat fanatik dengan salah satu kandidat Jokowi – Ahok. Namun, pemikiran dan cara Faki di batasi oleh pihak lain yang tak lain adalah keluarganya yang mempunyai pemikiran politik sendiri. Ayah Faki (M. Syahwani Nuh, 65th) tidak lain adalah tim sukses pasangan Foke – Nara, di kecamatan Cempaka Putih Barat. Berbagai alasan atas nama keluarga, menjaga nama baik orang tua, kedaerahan dan agama serta merta tidak meruntuhkan keyakinan dirinya
Sutradara : Nur Fitriah Napiz
Production Asst. : Irvan Setya Adjie
Produser : Nur Fitriah napiz
Camera Person : Slamet Kuswanto – Gunari – Syamsul Bahrie – Rudi - Daniel
Editor : Arief Widiyatmoko
Unit : Hariyanto E
Post Pro : Samuan Studio – Samsara Pictures