Informasi Dasar
Tempat / Tanggal Lahir : , -
Biografi Singkat:
Abdul Madjid adalah seorang aktor dan salah satu orang yang aktif dalam pengorganisasian perfilman. Ia pernah menjabat sebagai ketua dalam PPFI. Lalu tahun 1996 ia bermain film "Fatahillah" dimana film tersebut menjadi debut karirnya.
Biografi Lengkap:
Sejak 1956 hingga 1969 Abdul Madjid aktif di bidang perdagangan. Baru pada 1971 Abdul Madjid terjun ke film sebagai wakil produser di PT Sumandra Film dengan produksinya Singa Betina dari Marunda. Tahun berikutnya, 1972, ia mendirikan perusahaan film yang diberi nama PT Sapta Yanuar Film. Lewat perusahaan ini ia memproduksi 7 film (1973-1979), antara lain Dimadu, Batas Impian, dan Betty Bencong Slebor.
Sejak 1992 ia mengalihkan kegiatannya dengan memproduksi sinetron, antara lain Kereta Api Senja (1995). Aktifitas yang ditekuni baik dalam organisasi olah raga maupun film. Antara tahun 1974-1978 ia menjabat Sekretaris Jenderal Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi), Sekretaris Panitia Tetap FFI 1988-1992, dan dalam kepengurusan PPFI periode 1995-1998 ia menduduki jabatan Ketua Umum. Tahun 1996 main film "Fatahillah".