Informasi Dasar
Tempat / Tanggal Lahir : ,
Biografi Singkat:
Afani merupakan seorang producer, ia memulai karirnya dengan meproduksi acara televisi "Percaya Gak Percaya". Dari acara televisi itu, ia melebarkan karirnya di dunia layar lebar dengan memproduksi "Pasukan Kapiten".
Biografi Lengkap:
Sejak usia 8 tahun, sang ibu sudah memasukkannya ke kursus menari hingga bergabung dengan Swara Mahardika sejak SMA. Diakuinya, etos kerja pada awal karirnya banyak dibentuk oleh Guruh Soekarnoputra.
Sejak lulus SMA, kecintaanya pada kesenian semakin bertambah. Perempuan yang akrab disapa Fani ini bahkan ingin melanjutkan. Namun niat itu tidak dapat dilanjutkan sebab tidak mendapat restu dari kedua orangtuanya. Akhirnya Fani mengambil kuliah di jurusan ekonomi. Diakuinya, lulus kuliah pun hanya merupakan bentuk pertanggungjawabannya terhadap kedua orang tua.
Sejak kuliah, Fani telah mengikuti banyak rumah produksi. Pertama hanya untuk iseng-iseng, namun akhirnya dia justru ketagihan dan ingin membuat rumah produksinya sendiri. Fani akhirnya mendirikan rumah produksi sebagai produser bersama dengan Rizal dan Samina.
Tahun 2012 Fani bekerjasama dengan Reni A Daniel, di bawah bendera Cinema Delapan memproduseri film "Pasukan Kapiten" yang disutradarai oleh Rudi Soejarwo. Saat ini film tersebut sedang mengikuti festival di luar negeri dan belum masuk ke pasaran Indonesia.